Investasi Emas Berpeluang Kembali Turun
Berita Dan Analisa Trading Emas Hari Ini 01 September 2016
Trading Emas : tergelincir ke level terendah dalam dua bulan pada hari Rabu setelah data kerja AS yang mengalahkan ekspektasi memicu spekulasi bahwa Federal Reserve akan bergerak maju dengan rencana untuk naikan suku bunga, sempat mendorong indeks dollar ke level tertinggi dalam tiga pekan.
Data kerja dari swasta menunjukkan bahwa para pengusaha swasta di AS menambahkan 177.000 pekerja di bulan Agustus, berada di atas estimasi ekonom dan mendukung ekspektasi untuk data payroll AS yang dirilis pada hari Jumat untuk hasil yang solid.
Laporan payrolls AS yang optimis akan mendukung pandangan bahwa kenaikan suku bunga AS mungkin akan terjadi, setelah pejabat Fed menyuarakan nada yang hawkish pada pertemuan akhir pekan lalu.
Pergerakan Harga Emas spot turun ke $1,304.91/onz, itu adalah level terendah sejak 24 Juni, sehari setelah Inggris memilih untuk meninggalkan Uni Eropa. Harga emas terakhir terpantau turun 0.16% di $1,308.60/onz setelah dollar sedikit lebih lemah
Pergerakan emas pada grafik harga emas 1-jam terlihat berpeluang untuk terkoreksi. Skenarionya adalah perhatikan area dikisaran 1312.24 – 1317.26 untuk mencari konfirmasi sinyal jual dengan target sasaran hingga kisaran 1309.14 – 1304.13. Hati-hati jika ternyata resistance 1317.26 pecah karena hal itu berpotensi mendorong emas naik hingga kisaran 1320.26 – 1325.37.
Berikut Grafik Harga Emas nya

Silakan Anda bisa menguji keakuratan Analisa Trading Emas nya dengan memanfaatkan fasilitas DEMO ACCOUNT untuk mengujinya
Trader Cara Investasi Emas , Berikut Informasi Untuk Support Dan Resistancenya
Preferensi: BEARISH
Area Acuan: Perhatikan 1312.24 – 1317.26 (cari sinyal BEARISH)
Support: 1309.14, 1304.13, 1296.02
Resistance: 1312.24, 1317.26, 1325.37
Simak Juga : Cara Jitu Menghindari Penipuan Berkedok Forex
Posting Komentar