Emas Menguat Namun Terbentur Oleh Outlook Kenaikan Suku Bunga AS
Berita Investasi Emas Hari Ini 09 Desember 2015
Trading Emas - Investasi Emas mengalami penguatan tipis pada hari Rabu, didukung oleh pelemahan dollar, namun kenaikan pada harga emas masih terbatas karena investor masih mengantisipasi kenaikan suku bunga Federal Reserve pada pekan depan.
Pada Grafik Harga Emas spot hanya sedikit berubah di $1,076.20/onz pada pukul 08:38 WIB, setelah naik sebesar 0.4% pada hari Selasa karena dollar tergelincir terhadap serangkaian mata uang utama. Logam mulia berada kuran dari $30 dari level terendah enam tahun yang dicapai pada pekan lalu.
Para trader emas tidak optimis terhadap kelanjutan reli di harga emas karena the Fed secara luas diperkirakan akan naikan suku bunga pertama mereka dalam hampir sedekade pada pertemuan selanjutnya pada tanggal 15-16 Desember.
Suku bunga yang lebih tinggi diperkirakan akan melukai permintaan untuk aset non imbal hasil seperti emas, yang sudah turun 9% pada tahun ini dalam mengantisipasi kenaikan suku bunga.
Investor yakin bahwa emas akan segera turun ke $1,000/onz, ditunjukkan dalam data options, menjelang pertemuan
Untuk Menguji Trading Emas anda atau menguji Trading Plan anda, silakan gunakan DEMO ACCOUNT untuk mengujinya
.
Posting Komentar